Brian Dandi Pradana's profile

Era Harry Redknapp di West Ham: Part 1

Era Harry Redknapp di West Ham: Part 1
Harry Redknapp adalah salah satu legenda di pesepakbolaan Britania Raya dalam lingkaran kepelatihan. Sebagai salah satu mantan manajer yang aktif sejak awal tahun 80-an, karirnya penuh warna dengan pesta, duka, dan kontroversi.
Sejak melatih AFC Bournemouth yang sebelumnya ia bela sebagai pemain pada tahun 1983, Harry menuliskan sejarah sebagai manajer yang aktif turun dalam 1.395 laga. Tujuh klub dan satu negara menjadi pijakannya dalam meniti karir, namun yang menjadi fokus di tulisan kali ini adalah masanya di West Ham United.
Harry Redknapp aktif sebagai manajer West Ham United sejak musim panas 1994. Ia awalnya mendapatkan peran sebagai asisten manajer bagi Billy Bonds, namun pihak teratas manajerial mengubah posisi teknis Harry menjadi manajer tim, dan Bonds memerankan posisi administrasi.
Bonds yang tak setuju dengan keputusan ini membuatnya hengkang dari The Hammers. Redknapp putuskan bertahan walau sempat tak mengira ia menjadi manajer di tim Premier League.
Redknapp awalnya harus ikut menentukan perekrutan pemain di awal karirnya di Upton Park. Beberapa nama yang ia incar sejak menukangi AFC Bournemouth menjadi kandidat perekrutan di musim pertamanya di Upton Park.
Namun ia juga memiliki tradisi untuk mendatangkan satu atau dua nama yang terasa asing karena berasal dari negara yang jarang dijamah Britania saat itu. Akan tetapi, beberapa nama tersebut tak seluruhnya yang sukses kala ia menukangi mereka di West Ham.
Baca cerita lengkapnya di: https://medioclub.id/feature/era-harry-redknapp-di-west-ham-part-1/
Era Harry Redknapp di West Ham: Part 1
Published:

Owner

Era Harry Redknapp di West Ham: Part 1

Published:

Creative Fields